FOTO bersama Atlet Perpani Balangan beserta pengurus dan pelatih seusai mendapat medali.| foto : istimewa
PARINGIN – Atlet-atlet panahan Kabupaten Balangan berhasil menorehkan prestasi membanggakan pada Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) sekaligus Pra Porprov Kalimantan Selatan (Kalsel) 2025. Mereka sukses mengantongi enam medali dari ajang tersebut.
Dari total 36 nomor yang dipertandingkan, kontingen Balangan yang merupakan binaan Pengurus Cabang (Pengcab) Persatuan Panahan Indonesia (Perpani) Balangan meraih tiga medali emas dan tiga medali perunggu.
Tiga medali emas diperoleh dari nomor Beregu Putra Barebow, Kualifikasi Putra Compound Bow sesi 1, dan Mix Team Compound Bow. Sementara tiga medali perunggu disabet pada nomor Beregu Putri Barebow, Kualifikasi Putra Compound Bow sesi 2, dan Eliminasi Individual Putra Compound Bow.
Ketua Pengcab Perpani Balangan, Cecep R, mengungkapkan bahwa dari empat kelas yang diikuti oleh atlet Balangan, masih ada dua kelas yang belum berhasil menyumbangkan medali.
“Pada keikutsertaan di Kejurprov Kalsel 2025 ini, kita belum bisa bersaing di dua kelas, yakni Recurve Bow dan Standar Bow karena persiapan belum maksimal. Formasi tim juga belum lengkap untuk turun di semua nomor,” ujarnya, Jumat (25/4/2025).
Meski demikian, Cecep optimistis atlet-atletnya akan tampil lebih kompetitif dan menyeluruh pada ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Oktober mendatang.
Salah satu atlet andalan Balangan, Cahyadi Rakhman, turut mengungkapkan rasa syukurnya setelah menyumbangkan dua medali emas dari nomor compound bow.
“Apa yang kami raih di Kejurprov ini menjadi penyemangat bagi kami untuk tampil lebih baik dan meraih hasil lebih banyak di Porprov nanti,” ujarnya.
Pelatih tim panahan Balangan, Umar Danuarta, menambahkan bahwa sebetulnya potensi perolehan medali bisa lebih besar, jika tidak terkendala pada beberapa aspek teknis.
“Kita akui ada sedikit gangguan pada alat maupun kesiapan fisik atlet. Ini akan jadi bahan evaluasi untuk persiapan selanjutnya,” tegasnya.[martino]