Majukan Sektor Pendidikan, Bupati HST Terima Penghargaan Kemendikbudristek

Majukan Sektor Pendidikan, Bupati HST Terima Penghargaan Kemendikbudristek

BUPATI HST saat menerima penghargaan.| foto : nata

BARABAI - Bupati Hulu Sungai Tengah (HST), Samsul Rizal menerima penghargaan dan apresiasi dari Deriktorat Jendral Pendidikan Usia Dini, Pendidikan Dasar dan Pendidikan Menengah (PAUD, Dikdasmen) Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) Republik Indonesia, Rabu (16/4/2025).

Penghargaan ini juga merupakan bentuk pengakuan atas komitmen dan upaya Pemerintah Kabupaten HST dalam memajukan sektor pendidikan di wilayahnya. 

Penghargaan ini didapatkan setelah Bupati HST lakukan audiensi dengan Direktur Jendral PAUD, Dikdas dan Dikmen. 

Pada pertemuan itu, Bupati HST menyampaikan secara langsung kondisi pendidikan di Hulu Sungai Tengah, soroti karakteristik geografis, sosial dan budaya unik yang mempengaruhi jenjang, mulai PAUD hingga pendidikan menengah. 
 
Bupati HST juga menekankan peran pentingnya melakukan pendekatan khususnya dalam menjawab dinamika lokal tersebut

"Upaya penjaminan mutu terus kami lakukan melalui berbagai program dan inovasi daerah. Namun untuk mencapai hasil yang optimal dan berkelanjutan, kami memerlukan sinergi dan dukungan konkret dari pemerintah pusat,” ujarnya.

Beliau berharap audiensi ini menjadi langkah strategis dalam memperkuat komitmen bersama antara pemerintah daerah dan pusat untuk menjamin dan meningkatkan mutu pendidikan yang berkelanjutan, selaras dengan visi dan misi pendidikan nasional.

Selain menyampaikan capaian dan tantangan di bidang pendidikan, Pemerintah Kabupaten HST juga memanfaatkan kesempatan ini untuk mendapatkan informasi terkini mengenai kebijakan dan program prioritas dari Kemendikbudristek, khususnya dalam lingkup PAUD, Dikdas, dan Dikmen.

“Kami harapkan pertemuan ini menghasilkan dialog yang konstruktif, pertukaran informasi yang komprehensif, serta identifikasi peluang kerja sama yang lebih konkret antara pemerintah daerah dan pusat,” tambah Bupati Rizal.

Audiensi ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan Pemerintah Kabupaten HST dalam menjalin komunikasi aktif dengan pemerintah pusat guna mengatasi berbagai hambatan dan memperkuat kualitas layanan pendidikan bagi seluruh masyarakat di Hulu Sungai Tengah.

Menanggapi penghargaan yang diterimanya, Bupati Samsul Rizal menyampaikan, penghargaan ini merupakan cambuk bagi Pemerintah Hulu Sungai Tengah untuk lebih meningkatkan kualitas dan mutu pendidikan di Bumi Murakata.[nata]

Lebih baru Lebih lama