Dinas PUPR Barsel Salurkan Bansos untuk Warga Terdampak Banjir

Dinas PUPR Barsel Salurkan Bansos untuk Warga Terdampak Banjir

BUNTOK – Bantuan sosial (bansos) untuk warga terdampak banjir, diserahkan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Barito Selatan (Barsel). Ini dilakukan sebagai tindak lanjut dari instruksi Bupati dan Wakil Bupati Barsel.

Bantuan diberikan secara langsung oleh Kadis PUPR Barsel, Dr Ita Minarni ST MT bersama jajaran sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat yang telah beberapa hari terendam banjir, meski proses bansos dari jalur resmi masih belum bisa diproses secara internal, Rabu (23/4/2025).

“Ini bentuk inisiatif kami agar masyarakat segera mendapatkan bantuan. Selain itu, hampir seribu paket sembako juga akan dibagikan besok dari beberapa dinas lain seperti Bapeda, Parkimtan, dan PT SP, masing-masing menyerahkan 100 paket sembako,” ucap Ita.

Penyaluran bantuan ini dilakukan di 4 titik di antaranya Desa Pamait, Jelapat, Hilir Sper dan Desa Danau Ganting. Bantuan ini melalui Dinas Sosial, dan juga didukung oleh kontribusi dari para wartawan di wilayah Barito Selatan. 

“Kita bergerak bersama, merasa satu masyarakat, satu tujuan agar tidak ada warga yang menderita,” tutupnya.[tomi]

Lebih baru Lebih lama