Ingatkan Masyarakat, Winda: Pilih Pemimpin yang Mampu Membuat Terobosan

Ingatkan Masyarakat, Winda: Pilih Pemimpin yang Mampu Membuat Terobosan


TAMIANG LAYANG - Anggota DPRD Kabupaten Barito Timur (Bartim), Winda Sari mengingatkan kepada seluruh masyarakat agar memilih pemimpin yang mampu membuat terobosan. Ini tak lain dalam rangka meningkatkan kesejahteraan dan kemajuan pembangunan daerah.

“Pilih pemimpin yang bisa membuat terobosan dan kebijakan yang selalu berpihak kepada kepentingan masyarakat,” tegas, Jumat (25/10/2024).

Dalam Pilkada serentak tahun 2024, masyarakat jangan golput. Harus gunakan hak pilih dengan datang ke TPS. Pilih pemimpin yang berkomitmen untuk peningkatan kemajuan Kabupaten Bartim 5 tahun ke depan.

“Jangan salah pilih pemimpin, karena masyarakat yang akan merasakan dampaknya. Pilih sesuai hati nurani, tanpa meminta ataupun mendapatkan pemberian imbalan berupa uang,” jelasnya.

Dia menekankan pentingnya masyarakat cerdas dalam menentukan pilihan. Masa depan Kabupaten Bartim ditentukan oleh kebijakan cerdas masyarakat, dalam memilih pemimpin.

“Pemimpin baik itu merupakan yang dekat dengan masyarakat dan berkomitmen untuk membangun daerah,” tegasnya. 

Selain itu, pemimpin baik juga pasti mempunyai kemampuan manajemen yang baik dan mampu menghadapi tantangan, sehingga membantunya dalam mengambil keputusan yang tepat.

“Pemimpin harus mampu menghadapi situasi sulit, dan tahu cara mengatasi tantangan dengan baik,” tandasnya.[adv]

Lebih baru Lebih lama