DENPASAR - Tim sepak bola Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) kembali berhasil meraih kemenangan pada pertandingan eksibisi melawan tim sepak bola Forum Sepakbola Generasi Indonesia Provinsi (Forsgi) Bali.
Bertanding di Stadion sepakbola Ngurahrai Bali, Selasa (16/5/2023) sore, tim sepakbola Dispora unggul dengan skor 3-0. Gol-gol tersebut dicetak oleh Yarlikhaya Hamzah dan Wahyu Foen (2 Gol).
Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga Kalsel, Hermansyah didampingi Kabid Pembudayaan Olahraga, Budiono mengatakan, pertandingan eksibisi tersebut sebagai ajang pembelajaran untuk mengembangkan sepak bola di Kalsel.
“Selain melakukan pertandingan eksibisi. Kami juga ingin belajar mengenai pengembangan sepak bola di sana,” kata Hermansyah,
Pertandingan tersebut juga bermakna untuk mempererat silaturahmi antara Dispora Kalsel dan komunitas pecinta olahraga sepakbola di Bali. Dimana pengembangan sepak bola di Bali dinilai sangat luar biasa.
‘’Dari pertandingan ini diharapkan kedua belah pihak mendapatkan masukan yang bermanfaat untuk lebih memajukan perkembangan olahraga, dengan tujuan utamanya menjadikan olahraga sebagai sebuah budaya untuk menciptakan tubuh yang sehat dan bugar,’’ ujarnya.[dirga]
Tags
Olahraga