PALANGKA RAYA - Ratusan pemancing dari sejumlah daerah di Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) maupun dari Kalimantan Tengah (Kalteng) mengikuti Lomba Mancing yang digelar di Kolam Pemancingan Al-Fathin yang terletak di Kecamatan Landasan Ulin, Kota Banjarbaru, Minggu (8/1/2023), pekan tadi.
Event bergengsi itupun tidak dilewatkan oleh para pemancing yang tergabung dalam Sahabat Ayah Haji (SAH) Fishing Club Palangka Raya yang ikut menjadi peserta dan andil memeriahkan lomba tersebut.
"Saya berharap, melalui momentum lomba mancing ini dapat menjadi media interaksi antara sesama pemancing dan masyarakat, sehingga dapat melahirkan sinergitas yang positif," ucap Pembina SAH Fishing Club, H Syahidan, Selasa (10/1/2022).
Dengan seringngnya mengikuti event-event mancing tersebut, pria yang akrab disapa Abah Haji ini berharap para pemancing yang tergabung di SAH Fishing Club semakin solid dan kompak.
"Insya Allah, SAH Fishing Club terus berpartisipasi dengan mengikuti event-event mancing, baik itu di dalam daerah maupun luar daerah," tukasnya.
Sementara itu, Dwi Sugiarto salah satu anggota SAH Fishing Club menuturkan, event mancing tersebut selain ajang perlombaan juga sebagai wadah bersilaturahminya para pemancing dari berbagai kalangan maupun daerah.
"Lomba mancing ini memang untuk mewadahi para mancing mania, sekaligus wadah menjalin dan mempererat tali silaturahmi antar sesama," tukas seorang pengusaha muda pemilik bengkel las Karya Indah ini.[kenedy]
Tags
Humaniora