KUALA KAPUAS - Guna mendorong peningkatan perlindungan kepada masyarakat sebagai konsumen pangan dan mewujudkan keamanan pangan.
Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Kapuas, Provinsi Kalimantan Tengah, menggelar kegiatan bimbingan teknis (Bimtek) bagi kader keamanan pangan, bertempat di Aula Hotel Al Madani, Jalan Patih Rumbih Kuala Kapuas, Senin (8/8/2022).
Kegiatan buka oleh Plt Kepala Dinkes Kapuas, dr Tonun Irawaty Panjaitan, dan turut dihadiri seluruh Kabid dan Sub Koordinator di Dinkes Kapuas.
Kegiatan juga dihadiri lurah dan kepala desa dari Kecamatan Bataguh, Pulau Petak, Kapuas Barat dan Kecamatan Kapuas Timur.
Plt Kepala Dinkes Kapuas, dr Tonun Irawaty Panjaitan dalam sambutannya menyampaikan, untuk memaksimalkan peran masyarakat dalam keamanan pangan, dipandang perlu membentuk kader keamanan pangan dan terlrbih dahulu diberikan bimbingan teknis.
"Bimtek ini untuk menyiapkan para kader dalam menjalankan tugas untuk meningkatkan keamanan pangan di Kabupaten Kapuas," kata dr Tonun.
Ketua Panitia Pelaksana Kegiatan, Yeristiruyeti SKM MM menyampaikan, tujuan pelaksanaan kegiatan ini dalam rangka pembentukan kader keamanan pangan pada kelurahan dan desa lokasi khusus stunting, dengan Surat Keputusan (SK) dari lurah atau kepala desa setempat.
Lanjutnya, dengan kegiatan ini diharapkan peserta menjadi kader yang kompoten, dapat mengimplementasikan pengetahuan yang telah diterima mulai dari lingkup terkecil yaitu keluarga serta mampu menjadi penyuluh keamanan pangan di Posyandu Balita, Posyandu remaja, Posyandu lansia hingga di sekolah-sekolah.
"Kader diharapkan dapat melanjutkan informasi keamanan pangan kepada masyarakat di sekitarnya, agar masyarakat memahami pengetahuan keamanan pangan," tandasnya.
Dengan demikian diharapkan masyarakat terhindar dari bahaya keracunan pangan demi menciptakan masyarakat yang sehat dan generasi berkualitas serta bebas stunting.[aan/adv]
Tags
kapuas