TINGGAL selangkah lagi, Desa Banjarsari menuju posisi pemenang Lomba Desa tingkat Provinsi Kalimantan Selatan 2022.| foto : joni
BATULICIN - Desa Banjarsari dari Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu) berhasil masuk dalam nominasi 3 besar Lomba Desa tingkat Provinsi Kalimantan Selatan tahun 2022.
Kepastian ini disampaikan Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Tanbu, Samsir SE MAP saat membacakan sambutan Bupati Tanbu, HM Zairullah Azhar tentang penilaian perkembangan Desa dan Kelurahan tingkat Provinsi Kalimantan Selatan di Desa Banjarsari, Kecamatan Angsana.
Ia mengatakan, Desa Banjarsari yang menjadi salah satu desa terbaik Lomba Desa tingkat Provinsi tentunya harus menjadi contoh bagi desa lainnya, serta memotivasi kesadaran masyarakat terhadap pentingnya berbagai hal yang ada di desa.
Menurutnya, tujuan lomba tersebut untuk mengetahui sejauhmana desa mengimplementasikan penyelenggaraan Pemerintahan Desa, pembangunan dan pemberdayaan masyarakat desa. Tim Evaluasi juga dapat memberikan bimbingan, arahan dan pembinaan sebagai upaya mewujudkan pembangunan daerah dan desa yang lebih maju, mandiri dan sejahtera .
Selain Desa Banjarsari, dua desa lainnya yang masuk nominasi 3 besar, yakni Desa Karang Intan dari Kabupaten Banjar dan Desa Tanta dari Kabupaten Tabalong.
Jika tak ada aral, dalam waktu dekat akan diumumkan pemenang lomba ini oleh Tim Penilai Evaluasi Perkembangan Desa dan Kelurahan, Provinsi Kalimantan Selatan.
"Harapan kita bersama semoga Desa Banjarsari menjadi pemenang, sehingga dapat memberikan semangat, motivasi bagi desa yang lain untuk berinovasi," pungkas Samsir.[joni]
Tags
tanah bumbu