Peduli Rumah Ibadah, Bank Kalsel Bantu Dana Pembangunan Musholla Ar-Raudhah

Peduli Rumah Ibadah, Bank Kalsel Bantu Dana Pembangunan Musholla Ar-Raudhah


BANJARMASIN - Dalam rangka memenuhi kebutuhan rohani dan kewajiban seorang Hamba kepada Sang Pencipta/Khaliq melalui ibadah sholat, maka sangat diperlukan sebuah tempat ibadah yang memadai dan refresentatif.

Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Bank Kalsel telah memberikan bantuan dana untuk pembangunan Musholla Ar-Raudhah Belitung sebagai tempat ibadah bagi warga Gang Karya 6B dan 7 RT. 013 RW. 001, Jalan Belitung Darat.

Adapun penyerahan bantuan dilakukan secara simbolis oleh Direktur UPZ Bank Kalsel, H. M. Fajri Muhtadi kepada Sekretaris Musholla Ar-Raudhah Belitung, Sholeh Sarwoto.

Penyerahan tersebut juga didampingi oleh Kepala Divisi Usaha Syariah, H. Muhammad dan Bendahara Musholla Ar-Raudhah Belitung, Khairuddin.

Semoga dengan bantuan tersebut Musholla Ar-Raudhah Belitung dapat segera dibangun sesuai harapan warga Gang Karya 6B & 7 RT.013 RW.001 Jalan Belitung Darat, Senin (30/5/2022).[advertorial]

Lebih baru Lebih lama