KUALA KAPUAS - Sebuah akun Facebook yang mencatut foto Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat pada foto profilnya. Pada foto sampul juga dicatut foto Bupati Kapuas bersama istrinya, dengan nama pengguna dimiripkan, yaitu Ben Ibrahim.
Diketahui akun ini juga telah meminta pertemanan dengan sejumlah pengguna Facebook.
Kepala Dinas Kominfo Kapuas, H Junaidi memastikan akun Facebook tersebut bukan milik Bupati Kapuas.
"Setelah dikonfirmasi dengan bapak Bupati Kapuas Ben Brahim, maka beliau menyatakan bahwa akun FB tersebut adalah Palsu," beber H Junaidi, Minggu (17/4/2022).
Kadiskominfo menegaskan akun Facebook tersebut dibuat oleh orang lain tanpa sepengetahuan Bupati Kapuas.
"Dibuat tanpa sepengetahuan Bupati Kapuas," katanya.
Untuk diketahui masyarakat kalau pemerintah dan Bupati Kapuas tidak bertanggung jawab terhadap konten yang di-posting ataupun pesan di akun Facebook tersebut.
Masyarakat, imbuhnya diminta untuk tidak menanggapi akun Facebook tersebut.
"Meminta agar seluruh masyarakat jangan melayani akun palsu tersebut dalam bentuk apapun, dan meminta agar diinformasikan kepada masyarakat," imbaunya.
Kadiskominfo, juga mengimbau khususnya masyarakat Kapuas agar bijak bermedia sosial.[tommy]
Tags
kapuas