SEMINAR Pemenuhan Modal Inti Bank Pembangunan Daerah (BPD) digelar Bank Kalsel di Grand Dafam Q Hotel Banjarbaru, Selasa (16/11/2021).
Acara ini bertujuan untuk mengumpulkan seluruh pemegang saham Bank Kalsel, tidak terkecuali Gubernur Kalimantan Selatan, H Sahbirin Noor.
Ini juga untuk menyatukan persepsi agar nantinya dapat bersama-sama membuat komitmen untuk penguatan Bank Kalsel.
Kegiatan ini menjadi tempat diskusi yang tepat untuk menemukan solusi pemenuhan modal inti di tengah adanya refocusing Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD).
Upaya peningkatan modal inti BPD sendiri mendapat dorongan dari Kemendagri dan OJK, sehingga dorongan tambahan dari stakeholder BPD di daerah sangat diperlukan.
Untuk itu, Kepala Daerah dan DPRD mesti bersama-sama berupaya penuh meningkatkan atau memenuhi modal inti Bank Kalsel.
Bank Kalsel saat ini konsisten menunjukan kinerja yang bagus dan mampu menyumbangkan kontribusi yang positif kepada setiap kabupaten/kota di Kalsel.[adv]