KAMIS 25 Maret 2021, Bank Kalsel genap berusia 57 tahun. Perayaan dilaksanakan dengan acara syukuran dan pemotongan tumpeng di Kantor Pusat Bank Kalsel, Lantai 3.
Acara ini dihadiri langsung oleh Dewan Komisaris; Komite Dewan Komisaris; Dewan Pengawas Syariah; Direksi; Kepala Divisi dan Staf Khusus.
Turut hadir Kepala Cabang dan Kepala Cabang Pembantu beserta seluruh insan Bank Kalsel secara virtual melalui zoom meeting.
Pada sambutannya, Komisaris Utama Bank Kalsel, Ary Bastari menuturkan, perayaan ulang tahun Bank Kalsel dilaksanakan secara bersahaja di tengah suasana keprihatinan mendalam karena pandemi Covid-19.
Perjalanan panjang selama 57 tahun, membuktikan Bank Kalsel sebagai Bank Pembangunan Daerah yang memang patut dibanggakan. Terpaan zaman menjadikan Bank Kalsel semakin dewasa dan matang.
"Hal ini terlihat dari pertumbuhan aset dan bisnis yang dibarengi dengan perkembangan teknologi dan SDM yang semakin berkualitas,” tutur Ary.[adv]