SERPONG - Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Pertanian (BPPSDMP) melalui Pusat Pelatihan Pertanian akan mengirimkan 1000 petani muda ke Jepang pada tahun 2021, tepatnya melalui program magang dan Specifield Skill Worker (SSW) atau pekerja berketerampilan khusus di bidang pertanian.
Sehubungan hal tersebut, Pusat Pelatihan Pertanian (Puslatan) Kementerian Pertanian mengadakan Koordinasi pelaksanaan magang pemuda tani dan SSW di Hotel Santika Teras Kota Serpong, Rabu (17/2/2021).
Semua Kepala Unit Pelaksana Teknis menugaskan Koordinator Penyelenggaran Pelatihan dan Pejabat yang menangani magang Jepang dan SSW.
Kepala Puslatan, Ir Bustanul Arifin Caya MDM menyampaikan di saat acara pembukaan bahwa Program Magang Jepang dan SSW adalah program Super Prioritas BPPSDMP Kementan.
Beliau memohon kepada seluruh Tim Teknis yang hadir agar bersama-sama membahas Petunjuk Teknis dan ikuti Standar Operasional Prosedur (SOP).
“Susun juknis bersama sama disini ikuti aturan dan SOP sampaikan ide gagasan, Juknis program magang ini adalah produk kita bersama,” kata Bustanul.
Selanjutnya Bustanul juga berpesan agar UPT Pelatihan agar tetap melaksanakan Bimtek dengan Komisi IV DPR RI.
“Tolong melaporkan progres Bimtek setiap minggunya,” pungkas Bustanul.[rilis]
Tags
Ekbis