PARINGIN - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Balangan merilis dari 8 Kecamatan yang ada di Kabupaten Balangan, 4 di antaranya terdampak banjir dan 24 desa terendam, Kamis(14/1/2021).
Sedikitnya ada 24 Desa dari 4 kecamatan yang ada di Kabupaten Balangan terendam banjir, dan merendam sebanyak 2.241 rumah warga.
Kepala BPBD Balangan, Alive Yoesfah Love, melalui Kasi kedaruratan Muhammad Syuhada mengatakan, untuk laporan yang pihaknya terima dari 4 Kecamatan terdampak banjir, yakni Kecamatan Tebing Tinggi, Awayan, Halong dan Juai.
"Kecamatan Juai ada 6 Desa, Kecamatan Halong 5 Desa, Kecamatan Tebing Tinggi, 7 desa, dan terakhir Kecamatan Awayan ada 6 Desa yang terendam," tuturnya.
Dari jumlah keseluruhan ada 24 desa yang terdampak dan sedikitnya 2.241 rumah warga terendam banjir.
Untuk Kecamatan Halong, sedikitnya merendam 539 buah rumah yakin, Desa Baruh Panyambaran, Desa Malunyuk,Desa Bahan Hilir, Desa Tabuan dan Desa Palapil.
Sedangkan untuk Kecamatan Juai sedikitnya 548 buah rumah terendam, yakni Desa Mihu, Desa Bata, Desa Galumbang, Desa Juai, Desa Teluk Bayur dan Desa Mungkur Uyam.
Sementara untuk Kecamatan Tebing Tinggi yang terdampak banjir sebanyak 622 rumah, di Desa Mayanau, Desa Gunung batu, Desa Sungsum, Desa Ju'uh, Desa Simpang Bumbu'an dan Desa Tebing tinggi.
Sedangkan untuk Kecamatan Awayan, dari 532 rumah yang terdampak Desa Putat Basiun, Desa Pasar Awayan, Desa Badalungga, Desa Badalungga Hilir, Desa Pulantan, dan Desa Muara jaya.
"Penyebab banjir, dikarenakan curah yang tinggi sejak kemarin sore hingga hari ini di daerah pegunungan sehingga membuat meluapnya air sungai ke pemukiman warga. Sementara ketinggian banjir bervariasi antara 30 sentimeter hingga 2 meter," pungkasnya.[agus]
Tags
Peristiwa