BATULICIN - Ditandai dengan penyerahan Alat Pelindung Diri (APD) kepada pedagang, Pasar Harian Niaga Bersujud resmi dibuka oleh Wakil Bupati Tanah Bumbu H. Ready Kambo, Rabu (17/6/2020).
APD yang diserahkan saat peresmian pasar di kawasan Kecamatan Simpang Empat, tak lain berupa face shield atau penutup wajah terbuat dari plastik transparan.
Menurut Wabup Ready, keberadaan pasar harian ini merupakan hal penting dan strategis dalam upaya meningkatkan perekonomian masyarakat.
“Keberadaan pasar harian ini, selain dapat memberdayakan UMKM juga diharapkan mampu meningkatkan pendapatan pedagang,” tuturnya.
Kepada pedagang, Ia berpesan agar selalu memperhatikan aspek kebersihan, keamanan, dan kenyamanan di lingkungan pasar sehingga para pembeli yang datang semakin banyak karena merasa nyaman dan aman.
Sementara itu, Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagri) Tanbu, H Deni Harianto mengajak untuk menjadikan pasar harian Niaga Bersujud sebagai pasar idola bagi masyarakat Bumi Bersujud.
Deni juga mengajak SKPD lingkup Pemkab Tanbu untuk bersama-sama mendorong agar aktivitas di pasar harian ini menjadi ramai pengunjung dan pembeli.
Jumlah terdata dan terverifikasi di Pasar Harian Niaga Bersujud ini sebanyak 243 pedagang, terdiri dari pedagang pakaian, pedagang ikan, pedagang sayur, pedagang buah, dan pedagang sembako, serta lainnya.
Peresmian pasar di tengah situasi Covid-19 ini juga dihadiri Anggota DPRD Tanbu Andrean Atma Maulani, Staf Ahli Ekonomi Keuangan dan Pembangunan Pemkab Tanbu Andi Aminuddin, Danramil serta beberapa pejabat lainnya.[joni]
Tags
metro